Catatan :

Tronton Menimpa Kedai, Suami Istri Tewas

Truk tronton nomor polisi BL 8898 AQ menimpa rumah warga yang berada di pinggir jalan Medan- B Aceh, SimpangSeumadam Kecamatan Kejuruan Muda, Aceh Tamiang, Jumat (19/8). Dalam musibah itu pasangan suami istri, Jamalis (40) dan Ani (38) warga Dusun Sejahtera, Desa Seumadam, tewas ditempat, sementara anaknya mengalami luka. 

Media-Andesdi - KUALASIMPANG - Pasangan suami istri yang sedang tertidur lelap dalam kedai di pinggiran Jalan Nasional Medan-Banda Aceh, Simpang Seumadam, Kecamatan Kejuruan Muda, Aceh Tamiang tewas di tempat ketika sebuah truk tronton terbalik dan menimpa bangunan yang berfungsi sebagai tempat tinggal mereka, Jumat (19/8) tengah malam.

Wakapolres Aceh Tamiang, Kompol Wahyudi Sabhara SH SIK melalui Kasat Lantas AKP Al-Mahdi kepada Serambi, Jumat (19/8) mengatakan, musibah berawal ketika truk tronton BL 8898 AQ yang dikemudikan Ijal (30), warga Dusun Meunasah Keutapang, Kabupaten Pidie sedang melaju dari arah Banda Aceh ke Medan.

Sesampai di tikungan tak jauh dari Simpang Seumadam, sopir truk tronton banting setir ke kanan karena di sisi kiri jalan ada L-300 pikap yang sedang berhenti membeli sesuatu di warung. Namun, saat banting setir ke kanan ternyata dari arah berlawanan juga melaju truk tronton. Untuk menghindari tabrakan ‘laga kambing’, Ijal secepatnya membanting kembali setir ke kiri hingga menghantam bagian belakang pikap L-300.

Setelah menabrak bagian belakang pikap, tronton oleng dan terbalik menimpa sebuah kedai di pinggir jalan. Di dalam kedai itu, satu keluarga yang terdiri atas ayah, ibu, dan dua anak sedang tertidur pulas. Pasangan suami istri yang meninggal dunia akibat kedai ditimpa tronton adalah Jamalis (40) dan Ani (38), warga Dusun Sejahtera, Desa Seumadam, Kecamatan Kejuruan Muda, Aceh Tamiang. Sedangkan dua anak mereka, Johan Syahputra (12) dan Hokmika Puli Setyo (10) luka berat dan masih dirawat di RSUD Tamiang. Selain itu, dua awak truk dilaporkan mengalami luka ringan.(md)
Comments
0 Comments


EmoticonEmoticon